LPM Papyrus Terus Berbenah

Lpm-papyrus.com - Suhardi sebagai pimpinan umum Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Papyrus mengadakan rapat pembahasan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) di laboratorium jurnalistik kampus Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) Malang, Selasa (9 Mei 2017).

LPM Papyrus yang didirikan pada tanggal 1 Mei 2017 ini semula merupakan gagasan dari mahasiswa konsentrasi jurnalistik dengan tujuan agar dapat mengasah keterampilan dalam dunia kewartawanan. Dalam hal ini tentunya tak lepas dari peran kepala laboratorium jurnalistik, Fathul Qorib yang memberikan gambaran tentang arah dan tujuan LPM ini kedepannya.

Dalam rapat tersebut sempat diwarnai ketegangan peserta rapat ketika membahas isi dari AD/ART. Namun begitu, mereka tetap antusias mengikuti seperti pada rapat-rapat sebelumnya.

Sedangkan untuk rapat lanjutan mengenai Garis Besar Haluan Organisasi (GBHO) akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. "Semoga saja kita tidak sibuk agar minggu depan kita bisa melanjutkan rapat tentang GBHO", ujar Suhardi. (toing)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.