Official MHSUnitri Tingkatkan Penjualan Melalui Bazar Wisuda


Stand MhsUnitri, Sabtu, (30/4)
Lpm-Papyrus.com - Wisuda Universitas Tribhuwana Tunggadewi (UNITRI) yang di selenggarakan pada sabtu, (27/4) diramaikan oleh stan bazar wisuda. Bazar yang di selenggarakan juga dari berbagai program studi, hingga official mahasiswaunitri memasarkan produk merchandisenya.

Dengan mengusung tema monokrom, mhsunitri berusaha memberi daya tarik tersendiri bagi setiap pengunjung stan bazar mahasiswaunitri.

Founder mahasiswaunitri, Yuni Lasari menjelaskan bahwa stan bazar wisuda mhs dibuat dengan tujuan untuk mendorong mahasiswa unitri bangga dengan kampus sendiri.

"Banyak kampus di Indonesia sudah punya brand dan media kampus sendiri. Oleh karena itu, mhsunitri berusaha memberikan wadah itu, agar mahasiswa Unitri memakai brand kampus dan bangga dengan kampusnya," ujarnya

Sementara itu, menurut mahasiswa Unitri, Titin juga menjelaskan bahwa produk yang dijual saat bazar adalah kaos, bulpoin, bantal dan salah satu produk barunya yaitu note book.

"Untuk harganya sendiri mulai dari lima ribu rupiah, kaos delapan puluh ribu rupiah, tas tiga puluh lima ribu sampai empat puluh ribu rupiah, tergantung bahannya juga," pungkas Titin. (nanda)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.