GMNI FISIP Unitri Galang Dana Bantu Korban Bencana di Mamuju

Kader GMNI sedang melakukan aksi galang dana di Jln Veteran, Kamis (28/01/2021)
Papyrus - Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Malang, Komisariat FISIP Unitri mengadakan aksi kemanusiaan di Jln.Veteran Kota Malang pukul 08:00 WIB, Kamis (28/01/2021).

Aksi tersebut dilaksanakan untuk membantu masyarakat Mamuju Sulawesi Barat yang sedang terdampak bencana alam.

Yohanes Boka Pega, Selaku Ketua Komisariat menjelaskan kegiatan aksi kemanusian tersebut berdasarkan agenda komisariat dengan melihat situasi yang dialami masyarakat Indonesia di berbagai wilayah yang terjadi akibat bencana alam.

"Ya kita sebagai sesama anak bangsa tentunya bergotong royong, bahu membahu dan berdasarkan seruan aksi kemanusiaan dari Dewan Pimpinan Pusat GMNI serta cabang Malang. Untuk menindaklanjuti, komisariat mengadakan aksi kemanusiaan untuk membantu beban masyarakat Mamuju," jelasnya.

Yohanes juga menambahkan aksi kemanusian dilakukan selama 2 hari dengan jeda waktu kegiatan yang berbeda.

"Yang pertama dilakukan pada tanggal 21 Januari dan hari ini tentunya. GMNI FISIP donasinya lebih kedalam bentuk uang tunai, soalnya lebih efektif, dan donasinya akan diserahkan segera sekitar besok atau lusa," tambahnya.

Yohanes juga mengucapkan terimakasih kepada warga Malang yang telah berkontribusi dalam aksi kemanusiaan tersebut.

"Terimaksih kepada warga Malang dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam aksi kemanusian ini, meskipun sedikit mengganggu aktivitas warga pengguna jalan," tutup Yohanes. (Yheni/Yati)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.