Organisasi Daerah Kempo Malang Adakan LPJ Sekaligus Pemilihan Ketua Umum Baru

Tengah Berlangsungnya Proses Pemilihan Ketua Umum Orda Kempo

Papyrus - Organisasi Daerah (Orda) Ase Kae Kempo Manggarai Malang mengadakan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) sekaligus pemilihan ketua umum baru di Taman Olahraga Merjosari Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (16/05/2021).

Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 12.00-17.00 WIB dan di ikuti oleh ratusan anggota Organisasi dari berbagai Rayon. Mulai dari Rayon Unmer, Kanjuruhan, Mbelimbing, dan Rayon Dinoyo.

Ketua Pelaksana Robertus Suhardi mengatakan tidak ada kendala dalam proses persiapan kegiatan tersebut,  karena semua anggota berpatisipasi dalam menyukseskan kegiatan.

"Untuk kendala pas kegiatan memang ada, karena ada beberapa anggota yang datang terlambat dan tidak menaati protokol kesehatan seperti memakai masker, namun untuk persiapan dari panitia sendiri tidak memiliki kendala," katanya saat di jumpai wartawan Papyrus.

Ketua Umum Orda Ase Kae Kempo yang telah demisioner Sarifudin menuturkan Organisasi Daerah Ase Kae Kempo Manggarai Malang adalah sebuah perhimpunan yang bersifat kekeluargaan.

"Untuk Orda Kempo Malang hanya sekedar perhimpunan sekaligus kekeluargaan bukan berarti juga tidak berpatokan kepada nilai-nilai organisasi, artinya tetap memasukan nilai-nilai organisasi dengan catatan ada toleransi," tuturnya.

Sarifudin juga mengharapkan kepada ketua umum baru yang terpilih dapat meneruskan program kerja dari periodenya yang belum terealisasi.

"Harapan saya kepada Ketua Umum baru yang terpilih supaya bisa saling melengkapi setiap kekurangan yang belum bisa saya laksanakan,"harapnya.

Ketua Umum baru yang terpilih Damasus Budi Harjon, ungkapkan perasaan senang ketika terpilih menjadi ketua umum baru.

"Saya merasa sangat senang sekali dan tidak menyangka karena terpilih menjadi ketua umum baru. Apalagi ada beberapa perwakilan dari setiap rayon yang saya kira akan di ungguli mereka," ungkapnya

Damasus juga mengharapkan untuk organisasi daerah Ase Kae Kempo sendiri kedepannya lebih kompak lagi.

"Harapannya semoga orda Kempo kedepannya lebih kompak lagi dan menjunjung tinggi rasa kekeluargaan serta selalu mendukung para pengurus-pengurusnya," tutupnya," tutupnya. (Dian, Atris, Novi)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.