Lolos Pendanaan, Tiga Kelompok P2MW Unitri Pamerkan Karya Kewirausahaan

 

Tiga kelompok P2MW saat melaksanakan pameran karya kewirausahaan didepan Studio Garuda Unitri, Jum'at, 29/09.

Papyrus - Tiga Kelompok Mahasiswa Kewirausahaan Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang, memamerkan karya kewirausahaan berupa Tanaman Hias, Wangi Serai, dan Nugget Krisspy Pisang Mulyo di depan Studio Garuda Unitri pada Jumat, 29/09.

Tiga kelompok ini merupakan mahasiswa yang berprestasi nasional, yaitu lolos Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) yang diselenggarakan oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Pendidikan Tinggi.

Ketua kelompok dari produk tanaman hias Dimin mengungkapkan, proposal P2MW produk tanaman hias berhasil lolos pendanaan. Saat ini produk tanaman hias sudah tersedia di Perseda dan Pasar Borobudur.

"Produk yang kami jual dan pamerkan ini merupakan tamanan hias kanoki bonsai, sukulen, kaktus, tanaman air, usaha ini merupakan hasil proposal yang lolos P2MW, lanjut sampai sekarang sudah buka juga di 2 tempat, Perseda dan pasar Borobudur," ungkapnya.

Ketua kelompok produk Wangi Serai Marselina Pitri menjelaskan, kelompok Wangi Serai memamerkan minyak asri sebagai aroma terapi dan skin toner untuk membersihkan badan.

"Wangi serai memamerkan beberapa produk seperti minyak asri sebagai aroma terapi, penghilang pusing dan anti nyamuk. Kemudian, ada skin toner berfungsi untuk membersihkan make up setelah bepergian dan bisa digunakan saat mandi," jelasnya.

Pitri juga menambahkan, Produksi Wangi Serai membutuhkan waktu selama satu bulan. Produk Wangi Serai bisa didapatkan di Apotik, Toko kelotong, platform belanja online dan media sosial.

"Produksinya itu selama 1 bulan di jalibar di Area Edukasi. Saat ini jualan kami seminggu ini dikampus, sebelumnya di Car Free Day (CFD), Apotik, Toko kelontong, Alun Alun Kota Malang dan online shop seperti Tokopedia, Shopee, Tiktok. Media sosialnya ada Instagram dan Tiktok namanya @Wangiserai," tambahnya.

Ketua tim produk Nugget Krisspy Pisang Mulyo Mariana Alita mengatakan, produk ini merupakan berbahan dasar asli pisang mulyo khas Malang, yang dicampur dengan terigu dan kacang tanah.

"Produk Nugget Krisspy Pisang Mulyo bahannya dari bahan baku asli pisang mulyo khas malang, bahan dasarnya dari pisang yang dicampur dengan kacang tanah dan terigu, kita bisa jual lewat online juga dan memakai sistem Pre-Order (PO)."

Alita berharap, Produk Nugget Krisspy Pisang Mulyo yang dibuat banyak digemari dan dikenal lebih luas oleh masyarakat.

"Harapannya semoga banyak yang suka dengan produk kita, dan Produk Nugget Krisspy Pisang Mulyo bisa dikenal masyarakat luas," Tutupnya. (Jhon/Fathur)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.