Tetap Berkarya, Mahasiswa Komunikasi Unitri Adakan Rapat Project TV Talk Show

Sedang berlangsungnya rapat project TV Talk Show


Papyrus
- Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang adakan rapat Project TV Talk Show, di Lab Komunikasi. Rabu, (25/11).

Rapat tersebut merupakan lanjutan dari project TV Talk Show pada minggu lalu, dan dihadiri langsung oleh Fathul Qorib, S.I.Kom., M.I.Kom selaku pembina kegiatan Project TV Talk Show.

Yuliana Sukacita Elom selaku Pimprod  mengatakan, pertemuan tersebut merupakan rapat kedua terkait project TV Talk Show.

"Program ini diselenggarakan dari Program Studi Ilmu Komunikasi, kemudian difasilitasi oleh Lab Komunikasi itu sendiri. Jadi yang support kegiatan ini yaitu dari Lab sama Prodi Ilmu Komunikasi, dan saya tekankan ini bukan program kampus," tegasnya.

Sukacita juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut sebagai suatu wadah mahasiswa supaya berperan selama masa pandemi agar tetap produktif.

“Untuk tetap produksi di masa pandemi Covid-19, ditekankan kepada mahasiswa Program Studi Ilmu komunikasi agar jangan rebahan terus di kost, selagi dibuka ladang untuk berkarya harus datang ke kampus untuk berkarya, berkarya dan berkarya," tambahnya.

Selama kegiatan tersebut berlangsung ada beberapa kendala yang dialami yakni diantaranya terkait masalah waktu perkuliahan.

“Kegiatan ini memang memiliki kendala ketika kita menyesuaikan waktu, yang dimana terkadang ada bentrokan waktu perkuliahan. Akan tetapi ini bisa di minimalisir karena dari pemerintah disediakan paket data untuk mahasiswa sehingga bisa mengakses dimana saja," pungkasnya.

Sukacita berharap agar kegiatan tersebut dapat terus berjalan dan mahasiswa Ilmu Komunikasi tetap berkarya.

“Harapan dari saya semoga terus berjalan dan sukses, tidak hanya sampai disini saja dan teman-teman komunikasi tidak pernah bosan untuk berkarya selagi sudah difasilitasi oleh Program Studi Ilmu Komunikasi," harapnya.

Bernadeta Pahu selaku anggota dan kameramen juga berharap agar kegiatan tersebut dapat berjalan lancar sesuai dengan yang direncanakan.

“Saya berharap agar kegiatan ini tetap berjalan lancar sampai pada pelaksanaan kegiatannya. Dan juga  buat anggota tetap semangat dan terus berkarya," tutupnya. (Ucik/Wilan/Suci).

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.