Pemred Papyrus: Keterampilan sebagai Pemred Jadi Nilai Tambah saat PKL

Pemred Papyrus, Franzeska Anisa Tamur (kanan) foto bersama Wartawan MalangTIMES sekaligus pemateri dalam seminar yang diadakan oleh Diskominfo Kota Malang
Papyrus - Pemimpin Redaksi (Pemred) Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Papyrus, Franzeska Anisa Tamur mengungkapkan, keterampilan yang didapatkan dari jabatannya, menjadi nilai tambah saat melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL), ketika diwawancarai via WhatsApp beberapa waktu lalu.

Anisa mengaku bahwa jabatannya sebagai Pemred membuat dia menjadi lebih paham  mengenai redaksi penulisan berita yang baik dan benar, ketika sesi wawancara bersama Redaktur Malang Times.

"Dikonsentarsi Jurnalistik kami diwadahi di Lembaga Pers Mahasiswa Papyrus, dan disini saya memiliki jabatan sebagai Pemred. Kelebihan saya itu, dapat mengerti tentang penulisan berita yang baik dan benar itu seperti apa dan itu jadi nilai tambah yang dilihat oleh Redaktur Malang Times terhadap saya," ungkapnya menceritakan sesi wawancaranya itu.

Mahasiswa yang sedang disibukkan dengan kegiatan magang di Malang Times dan Pemred di LPM Papyrus itu mengaku bisa mengatur waktu, walaupun awalnya  sempat ragu.

"Untuk memenage waktu itu saya nggak terlalu cemas ya, cuma diawal itu saya sempat mengeluh karena angkatan sekarang itu semangat sekali nulisnya, setiap hari bisa 6-7 berita gitu, tapi sekarang saya sudah ngerti, karena biar bagaimanapun ini tangung jawab saya sebagai Pemred," ujarnya.

Anisa juga berpesan kepada wartawan di LPM Papyrus untuk tetap semangat dalam menulis berita.

"Untuk adik-adik semua, teman-teman semua tetap terus semangat jangan jadikan ini sebagai beban karena tugas," pesannya.

Dia juga menambahkan bahwa menciptakan produk Jurnalistik itu adalah sebagai karya jadi harusnya itu menjadi kebanggaan.

"Menciptakan sebuah berita itukan artinya menciptakan karyakan, jadi teman-teman harus bangga dengan itu karena teman-teman dapat menulis, menciptakan sebuah karya walaupun masih terkait dengan hal-hal kecil seperti ini. Tapi itu bisa menjadi kebanggaan untuk teman-teman semua," pungkasnya. (Alex)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.