Pra-PJTD Papyrus Berjalan Baik, Ini yang Ditegaskan Ketupel
Berlangsungnya pra-PJTD LPM Papyrus |
Papyrus - Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Papyrus adakan pra-PJTD bagi para calon anggota baru Papyrus yang bertempat di Warung ATM Jl. Telaga Warna, Tlogomas, Malang, Jumat (02/04/2021).
Kegiatan yang wajib diikuti oleh calon anggota baru LPM Papyrus, yakni Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD). Untuk itu pengurus menegaskan sebelum diadakan PJTD terlebih dahulu adakan pra-PJTD.
Dalam kegiatan pra-PJTD, Pimpinan Umum Papyrus sangat mengapresiasi kerja keras panita dalam mempersiapkan kegiatan PJTD yang akan dilaksanakan pada tanggal 4-5 April 2021, yang bertempat di Bumi Perkemahan Bedengan.
Haniffudin Musa selalu Pimpinan Umum Papyrus mengatakan tujuan diadakan pra PJTD tersebut agar para calon anggota baru mengetahui apa yang akan dipersiapkan dan dilakukan selama kegiatan PJTD berlangsung.
"Tujuannya supaya nanti sampai dilapangan para anggota baru tidak bingung, jadi segala persiapan, apa saja yang dibawa disampaikan hari ini," ucapnya.
Haniffudin juga berharap kepada anggota baru agar pasca PJTD bisa langsung menulis berita yang sesuai dengan kode etik jurnalistik, UU Pers, agar ada regenerasi selanjutnya.
"Saya juga berharap kepada seluruh anggota baru setelah ini bisa langsung menulis berita yang sesuai kode etik jurnalistik dan UU Pers," ujarnya.
Maria Diana Kemba selaku Ketua Pelaksana (Ketupel) mengatakan tujuan diadakan PJTD diluar ruangan agar lebih mendekatkan diri dengan alam.
"Kegiatan ini diadakan diluar ruangan supaya lebih dekat dengan alam dan hitung-hitung sebagai refresing dari hiruk pikuk kota," ungkapnya.
Dian juga menegaskan kepada panitia agar dalam pelaksanaan PJTD bukan hanya anggota yang aktif melainkan seluruh panitia juga wajib aktif mendengarkan materi yang disampaikan.
"Saya berharap supaya seluruh panitia juga berperan aktif dalam mendengarkan materi karena yang disampaikan bukan untuk peserta saja melainkan seluruh panitia dan siapa saja yang hadir," tutupnya. (Suci)
Tidak ada komentar