Pelatihan Kepenulisan Untuk Anggota Baru Papyrus

Pemateri, Asra Bulla Junga, tengah memaparkan materi 

Lpm-papyrus.com- Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Papyrus mengadakan pelatihan dasar kepenulisan berita di Laboratorium TV & Film lantai 3 Gedung Fisip Universitas Tribhuwana Tunggadewi (Unitri) Malang, pada Jumat (27/9).

Dalam acara tersebut ramai dihadiri oleh anggota baru dan pengurus dari LPM Papyrus.

Ditemui dilokasi sebagai pemateri, Asra Bulla Junga menjelaskan dasar-dasar kepenulisan berita dan mengajak kawan-kawan anggota untuk praktek langsung. Asra berharap agar anggota baru maupun pengurus lebih giat belajar dan banyak membaca berita, dan Papyrus dapat eksis dan diterima sebagai Lembaga Pers di Unitri.


"Tetap giat dan terus belajar, banyak-banyak membaca berita. Semoga LPM lebih eksis dan diterima lagi di Unitri sebagai Lembaga Pers," ujarnya.

Salah satu peserta yang juga merupakan anggota baru Papyrus, Yosefa Nanjaya mengaku senang dan bangga mengikuti pelatihan ini dan termotivasi untuk masuk konsentrasi Jurnalistik nantinya. Beliau berharap agar Papyrus menjadi UKM yang efektif nantinya.

"Saya merasa senang dan banga sekali walaupun saya belum mahir dalam teknik penulisan berita, karena sebelumnya saya juga buat keputusan kepada diri saya sendiri, bagaimanapun dan apapun terjadi saya harus ngambil konsentrasi jurnalistik. Harapan saya untuk Papyrus kedepan adalah Menjadi UKM  yang efektif dalam Teknik  penulisan berita dan lebih bekerja sama antar tim dalam liputan berita," paparnya. (widy/anita)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.